Asah Kemampuan Tempur Prajurit, Yonmarhanlan VIII Bitung Gelar Latihan Menembak

    Asah Kemampuan Tempur Prajurit, Yonmarhanlan VIII Bitung Gelar Latihan Menembak
    Korp Marinir Yonmarhanlan VIII Bitung Latihan menembak di lapangan tembak Naimundung

    BITUNG - Asah kamampuan dan peliharaha Naluri  tempur  serta Tingkatkan profesionalisme prajurit,    Korps Marinir Yonmarhanlan VIII Bitung gelar latihan menembak bertempat di Lapangan Tembak Naimundung, Kec, Aertambaga kota Bitung, Kamis (20/01/2022).

    Latihan yang di pimpin Letda Marinir Agus Susiawan, ini  merupakan salah satu rangkaian dari Latihan Perorangan Dasar (LPD) TW. I  TA. 2022,   dengan materi menembak jarak 100 meter menerapkan sikap tiarap, duduk dan berdiri  melalui 2 tahapan yakni percobaan dan pengambilan nilai yang telah terbagi menjadi beberapa gelombang.

    Danyonmarhanlan VIII Bitung, Mayor Marinir Wahyu Widodo menekankan, seluruh peserta latihan agar mengikuti seluruh instruksi yang disampaikan para pelatih demi keselamatan personel maupun material (zero accident), sehingga rangkaian latihan dapat berjalan dengan aman, lancar serta hasil yang maksimal.

    "Salah satu kemampuan dasar seorang prajurit yang perlu dikuasai adalah menembak, maka laksanakan latihan dengan sungguh - sungguh agar terpelihara kemampuan tempur dan ketrampilan yang mumpuni, " tegasnya saat meninjau kegiatan latihan.      (Abdul)

    BITUNG
    Abdul Halik Harun

    Abdul Halik Harun

    Artikel Sebelumnya

    Rakor APPSI 2022, Ini Harapan Walikota Bitung

    Artikel Berikutnya

    Buka Pelatihan UMKM, Hengky Apresiasi dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Soal Tudingan Pungli, Hasugian Minta Ko'Aseng Segera Klarifikasi Dan Minta Maaf
    Maknai Hari Patriotik, KKIG Kota Bitung gelar Wisata Dan Lomba Budaya
    Satuan Lantas Polres Bitung Gelar Ops Rutin  Kamseltibcar Lantas
    Launching ADM, Walikota; Layani Masyarakat Dengan Cinta Dan Hindari Praktek Pungli
    Buka Pelatihan UMKM, Hengky Apresiasi dan Sampaikan Terima Kasih

    Tags